Header Ads

Uitzet Pembangunan Gedung Kantor KUA Danurejan

lintasnusatoday.com – Uitzet atau biasa disebut juga “esset” adalah jenis pekerjaan persiapan dalam sebuah proyek yang di dalamnya terjadi sebuah pengukuran bidang, di mana pekerjaan akan dijalankan.

Biasanya pekerjaan uitzet ini dilakukan bersama-sama oleh pihak penyedia dengan pihak pemberi pekerjaan atau proyek. Secara umum Uitzet adalah kegiatan pengukuran ulang lapangan yang dilakukan pada tahap awal suatu pekerjaan pada bidang / area tertentu. Uitzet pembangunan Gedung Kantor KUA Danurejan sudah dilaksanakan hari ini Senin tanggal 17 April 2023. Hadir di lokasi pembangunan gedung KUA Danurejan  Pengelola Barang dan Jasa Ahli Muda   Buyung Muhamad Iqbal,S.T., M.Eng., H. Safroni (PPK), Kepala KUA Danurejan Warsana,SAg.,  bersama tim Darmanto dan Joko Prihantoro Pengawas PT. CITRA REKA GRAHA, Nugroho wibowo konsultan  perencana PT Wastu Anopama, Marda Yudantara,SE direktur Pelaksana CV. Ajrina Karya.


Hasil Uitzet  disampaikan Buyung sebagai berikut  :

1. Peil muka lantai bangunan setinggi 50 cm dari muka jalan, dan atau menyesuaikan countur tanah existing yang ada, sehingga elevasi tetap dipertahankan tinggi,

2. Peil halaman depan dikepras 20 cm dari tanah yang ada saat ini

3. As tembok sisi timur digeser sejauh 20 cm ke barat,

4 . Dinding pagar existing dirapikan, ( selatan dan barat )

5. Kedalaman pondasi sumuran tetap sesuai gambar,,

6. Pembuangan air hujan mengkondisikan menyambung saluran drainase kota,

7. Dinding belakang posisi tetap,

8.Trial uji beton dilakukan hari ini dg disaksikan direksi dan konsultan.


Tujuan Uitzet

Menurut Buyung bahwa Tujuan pekerjaan uitzet adalah adalah untuk memastikan seberapa besar jumlah perubahan yang akan diakibatkan oleh terjadinya pelaksanaan sebuah perencanaan yang telah ditetapkan sebelumnya. Proses ini akan berhubungan langsung dengan beberapa bagian sekaligus, seperti: Pelaksana Pekerjaan, Direksi Lapangan, dan Konsultan Pengawas. Beton merupakan material konstruksi yang paling sering di pakai dan diminati karena merupakan bahan dasar yang mudah dibentuk dibandingkan dengan konstruksi lainnya. Beton berat adalah salah satu jenis beton yang dipakai untuk suatu konstruksi berkebutuhan khusus.
Pembuatan carnpuran beton dilakukan melaui dua tahap, yaitu melalui JMD (Job Mix Design dan JMF ( Job Mix Formula). Tahap pertama JMD untuk menentukan kelayakan atau tidaknya rencana campuran tersebut digunakan. Tahap kedua JMF proses pembuatan campuran dengan menggunakan hasil dari JMD. Pembuatan campuran beton dilakukan melaui dua tahap, yaitu melalui JMD (Job Mix Design dan JMF ( Job Mix Formula). Tahap pertama JMD untuk menentukan kelayakan atau tidaknya rencana campuran tersebut digunakan. Tahap kedua JMF proses pembuatan campuran dengan menggunakan hasil dari JMD.

Pembuat job mix design dan pengujian beton di PT. HANDARU WIJAYA MULYA / BetonKu Jalan Wates Dlaban KM.15, Kali Bondol, Sentolo, Kec. Sentolo, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta 55664. [Buyung]






Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.