Header Ads

Kepala Kantor membersamai Keluarga Besar Kankemenag Kota Yogyakarta Jalan Sehat Kerukunan Puncak HAB ke-77

lintasnusatoday.com- Puncak Hari Amal bakti (HAB) ke-77 Kementerian Agama yang digelar hari ini Sabtu 14/01/2023 Keluarga Besar Kankemenag Kota Yogyakarta bergabung bersama Kanwil Kemenag DIY bertempat dihalaman Kanwil Kemenag DIY Jl. Sukonandi 8 Yogyakarta, melaksanakan  jalan sehat kerukunan , diikuti oleh 900 ASN Kankemenag Kota Yogyakarta terdiri dari unit kerja dan Satker Bawah Atap, KUA, Madrasah,GPAI.



Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta H. Nadhif,S.Ag,M.S.I., hadir membersamai keluarga Besar Kankemenag Kota Yogyakarta , mendampingi Kepala Kanwil Kemenag DIY Dr. H. Masmin Afif,M.Ag. Pejabat Struktural yang membersamai jalan sehat Kasubag TU Dra.Hj. Noor Imanah,MSI, Kasi Bimas Islam H. Saeful Anwar,SAg,MSI, Kasi PD Pontren H. Arif Harjanto,SH, Kasi PHU H. Muhammad Tahrir,SE,MM,Kasi Dikmad Elfa Tsuroyya,SAg,MPd. Gara Zawa Suryana,SAg, Kasi PAIS Drs. H. Maskur Ashari, MA., Gara Katholik Alexander Budisuwarno,SPd,MPd. Pejabat   lain yang hadir Kepala Madrasah, Kepala KUA, Kepala TU, Pengawas Madrasah, Pengawas Pendidikan Agama, Penyuluh Agama , serta Ketua DWP Kankemenag Kota Yogyakarta Hj. Ultafiah Nadhif,SE.

Mengusung tema Kerukunan Umat Untuk Indonesia Hebat, jalan sehat terlaksana dengan lancar, diawali dengan acara  penandatanganan Deklarasi Damai Umat Beragama oleh perwakilan Tokoh masing masing Agama, Pelepasan Balon, dilanjut jalan sehat dengan rute 3Km mengitari Kecamatan Pakualaman. Dalam kegiatan  diundi sejumlah doorprize dan dimeriahkan hiburan musik. Peserta yang beruntung dengan hadiah utama Umroh, diraih  Guru PAI Kota Yogyakarta Khotijah.  [Ara]



Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.