Header Ads

Penyuluh dan Penghulu Sinergi Sampaikan Informasi Haji di MPP

Yogyakarta (KUA Ngampilan) Penyuluh Ngampilan, Janti Ristiani,S.Ag, bersama Penghulu Kotagede,KRT Muklis, kompak melayani tamu yang hadir di Mall Pelayanan Publik Kementerian Agama Kota Yogyakarta dalam rangka konsultasi dan mencari informasi tentang haji, pada hari Jumat,26/07/2024.

 

Syarat-syarat pendaftaran haji sudah disediakan pamflet yang bisa dibaca dan dibawa serta penjelasan mengenai seputar haji dilayani dengan baik.Topik ynag sering ditanyakan adalah haji dan pernikahan.Dalam hal ini sudah tepat bahwa Penghulu dan Penyuluh dijadwalkan bertugas di MPP.Masyarakat bisa mendapatkan informasi yang diharapkan.Disamping informasi Haji dan pernikahan ada lagi pelayanan produk halal,konsultasi keluarga,zakat,wakaf ,waris dan lain sebagainya.(Janti)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.