Header Ads

Bimas Islam Rakord Lanjutan Penurunan Stunting di DP3AP2KB

Yogyakarta (Bimas Islam) : Kasi Bimas Islam Saeful Anwar, S. Ag. M. S. I. menugaskan Imam Muhtarom, S. S. mengikuti giat Rapat Koordinasi Penurunan Stunting yang diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Yogyakarta pada hari Senin, 27 Mei 2024 bertempat di Ruang Bethari Lt. 3.

 


Dalam rangka penurunan angka stunting, DP3AP2KB Kota Yogyakarta sangat berharap seluruh dinas terkait di Wilayah Kota Yogyakarta untuk menjadi garda depan sejak saat ini hingga turunnya angka stunting dalam rangka mensosialisasikan dan merupakan penggerak sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya. Sedangkan di Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta, melalui KUA (Kantor Urusan Agama) memastikan bahwa Calon Pengantin (Catin) mengakses Elsimil dan suntik T-T dari Rumah Sakit/ Puskesmas. 

 Sebagai laporan Pernikahan bulan April 2024 Jumlah pernikahan sebanya 122 pasang terdiri dari 48 pasang di Kantor dan 74 pasang di Luar Kantor/ Besol. Oleh karena itu, Kemenag Kota Yogyakarta memastikan pendataan seluruh Catin sehat jasmani dan rohani serta siap mengikuti Bimbingan Perkawinan ( Bimwin). Terangnya( Imam).

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.