Apresiasi Kankemenag Kepada ASN Bawah Atap Dalam Sarapan Pagi
Yogyakarta (Humas)-Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta, H. Nadhif, S.Ag.,M.S.I. memberikan apresiasi kepada kepada ASN Kemenag Kota Yogyakarta karena serapan anggaran pada triwulan I tertinggi se-Daerah Istimewa Yogyakarta. Demikian disampaikan dalam kegiatan Sarapan Pagi (Sambung Rasa Bersama Pimpinan dan Pegawai Terintegrasi) pada Senin, 06/05/2024 di Aula 2 Kantor Kemenag Kota Yogyakarta. Nadhif juga menyampaikan semua ASN untuk tetap kerja keras dan bersinergi supaya penyerapan anggaran tetap tertinggi sampai akhir tahun. Sehingga dalam Rencana Penarikan Dana (RPA) harus melalui pencermatan yang matang dengan memperhatikan waktu yang tersedia.
Selain itu Nadhif juga mengapresiasi kepada Seksi Bimas Islam atas keberhasilan mendampingi Kafilah MTQ XXX Tahun 2024 Tingkat D..I. Yogyakarta dengan hasil yang maksimal. Hal ini sebagai persiapan awal dalam menyongsong STQ Tahun 2025 yang tuan rumahnya Kota Yogyakarta.
Beberapa informasi kegiatan dan program yang juga harus disukseskan oleh
selurah ASN Bawah Atap diantaranya adalah Kegiatan Pengajian
Forkompimda, Sukses Pemberangkatan Haji 1445 dan Program Wajib Halal
Oktober (WHO) sebagai program mandatori Menteri Agama. (am)
Komentar